Panduan Makanan Bayi: Ikan

Mommy pasti sudah memiliki daftar menu untuk bayi mommy. Pada daftar menu makanan bayi yang  mommy miliki, mungkin ada berbagai makanan super yang telah moms masukkan di dalamnya, seperti bubur dengan buah-buahan dan sayuran sebagai bahan utamanya. Lalu bagaimana dengan ikan? Jika ikan belum termasuk dalam daftar menu untuk bayi mommy, sekarang saatnya untuk mengetahui fakta tersembunyi dari makanan bergizi ini. Tentunya kita akan berbicara lebih dari sekedar tentang rasanya yang enak. Berikut faktanya: 

 

Manfaat

Rekomendasi untuk menyajikan ikan untuk bayi sebenarnya didasarkan pada studi yang telah dilakukan selama bertahun-tahun, yang hasilnya menunjukkan bahwa ikan mengandung asam lemak Omega-3, zat untuk membantu mempromosikan perkembangan otak. Selain itu, asam lemak Omega-3 juga baik untuk meningkatkan sistem kekebalan tubuh bayi.

Tidak hanya untuk bayi, ibu hamil juga akan mendapat manfaat dari mengkonsumsi ikan. Pemenuhan kebutuhan akan omega-3 di masa kelahiran bisa membantu mencegah ibu dari depresi postpartum pasca melahirkan. Ibu menyusui dianjurkan untuk mengkonsumsi ikan juga. Umumnya, jumlah yang disarankan adalah 12 ons seminggu (2x6). Namun, lebih baik berkonsultasi dengan dokter untuk memastikan bahwa konsumsi ikan tidak akan membahayakan ibu karena kondisi kesehatan tertentu.

Jenis Ikan Apa Yang Seharusnya dikonsumsi Bayi?

Setelah mommy mengetahui manfaat ikan, sekarang saatnya untuk menjawab pertanyaan mommy tentang jenis ikan terbaik yang dapat mommy sajikan untuk bayi. Sejauh ini, salmon banyak direkomendasikan sebagai ikan terbaik untuk bayi karena mengandung DHA yang benar-benar bermanfaat bagi perkembangan otak bayi. Jika tidak mungkin bagi Anda untuk sering menyajikan salmon, cobalah untuk memberikan ikan low-mercury.

 

Sudah mencoba resep ikan super lezat untuk bayi? Beri tahu kami dengan menulis komentar di bawah ini.